Sabtu, 04 Agustus 2007

Remote Admin Sebagai Sarana Hacking

Sebelumnya maaf jika artikel ini kurang berkenan, buat para newbie pengetahuan ini mungkin akan sangat berguna.

Sebagai seorang admin jaringan jangan pernah teledor !! apalagi klo ga pernah mampir dijasakom bisa kecolongan tuh.

Keberadaan komputer memang sekarang sangat membantu. Hampir semua perusahaan besar menjalankan aktifitasnya dibantu dengan perangkat komputer. Tetapi masih sedikit yang memahami tentang keamanan menggunakan komputer di jaringan.

Karyawan anda bisa saja mengambil data-data penting anda tanpa anda sadari yang di sebabkan karena keteledoran anda sendiri.


Langsung saja deh biar gak bosen.

Remote Admin Sebagai Sarana Hacking

Sebagian besar dari anda pasti sudah mengenal VNC (Virtual Network Computing) Atau Atlier Web Remote Commander atau yang lain deh banyak, yang fungsinya buat ngeremote komputer di jaringan baik berbagi file maupun mengendalikan desktopnya.

tetapi saya tidak akan memakai tools yang saya sebutkan diatas karena gak mungkin dong kita mau hack computer orang kita mesti minta ijin install VNC di komputer korban kita (jelas di curigai dong) atau klo menggunakan AWRC masa kita mesti nanya user password komputer korban (Apalagi yang ini pasti nggak dikasih deh).

Solusinya download SRA ( Simple Remote Admin ). Ini adalah program Remote Computer mirip VNC atau AWRC Hanya bedanya lebih simple dan mudah digunakan. Kita tidak butuh proses install file server target yang rumit. Anda cukup memastikan agar file server.exe berjalan di komputer target. Anda dapat mengendalikan Desktop, File Transfer (Download/Upload) dan chat dengan korban.

SRA terdapat dua file server.exe dan SRAController.exe

Karakteristik file server.exe pada SRA

  1. Dijalankan di komputer target
  2. Hanya membuka port akses masuk kontrol
  3. Sekali dijalankan akan menulis di registry agar aktif di start up
  4. Menghasilkan File Log Status Koneksi
  5. Tidak merusak system komputer anda (aman buat latihan di jaringan sendiri)

Karakteristik SRAController.exe pada SRA

  1. Dijalankan di komputer pengendali
  2. Berfungsi untuk Remote desktop, File transfer, Chat
  3. Anda cukup mengetikan IP Address komputer korban
  4. Menghasilkan File Log Status Koneksi

Bagaimana agar file server.exe dijalankan di komputer target ?

Cara yang paling umum adalah dengan tipuan, yaitu mirip trik-trik virus dalam proses penyebarannya dengan memanipulasi bentuk icon, Setelah icon dimanipulasi anda tinggal menyebarkannya lewat sharing folder.

Anda dapat memanipulasi bentuk icon server.exe dengan Binder Tool. Sebuah program untuk menggabungkan beberapa file menjadi satu dengan header berbentuk icon folder. Anda juga dapat menggabungkan server.exe dengan program virus anda.

Anda juga dapat mengkombinasikan dengan kaht sebagai jalan untuk masuk ke komputer korban dan menjalankan file server.exe dengan catatan anda harus paham perintah DOS.

Selamat Mencoba !!


Tidak ada komentar: